Acer Liquid M220 Windows Phone dengan Harga Terjangkau dan Spesifikasi Meyakinkan
Acer Indonesia memperkenalkan smartphone terbarunya dengan OS Windows Phone yaitu, Acer Liquid M220 dengan Spesifikasi terbaik dan harga yang terjangkau dikelasnya. Dukungan prosesor Qualcomm Snapdragon Dual Core dan RAM 512MB menjadikan Smartphone satu ini menjadi bekerja maksimal untuk dukungan multitasking dalam banyak aplikasi. Desain yang simple dan minimalis membuat Smartphone ini banyak yang minat. Dengan layar 4 inchi yan tajam mampu meningkatkan pengalaman menikmati konten multimedia dengan baik. Smartphone ini memiliki kamera utama 5MP autofocus dengan LED flash serta kamera depan 2MP untuk voice call, selfie, maupun video selfie. Dilengkapi OS Windows Phone 8.1 yang dapat di Upgrade ke OS terbaru yang akan segera dirilis yaitu Windows 10, sangatlah mudah melakukan berbagai kegiatan. Dengan adanya Microsoft Office, OneDrive,Skype semua bisa mudah digunakan. Martin Wibisono, Product Director Acer Indonesia , mengatakan, “Kami bangga dapat memperkenalkan Liqui...